Cara Mudah Menanam Cabe Hidroponik Dalam Pot

Cara Mudah Menanam Cabe Hidroponik Dalam Pot – Semua jenis cabe bisa di tanam secara hidroponik baik itu cabe rawit, cabe kriting dan cabe paprika, namun agar hasilnya maksimal yakni tumbuh subur dan berbuah lebat maka sebaiknya kita menanam cabe tersebut secara hidroponik.

Menanam cabe secara hidroponik untuk konsumsi (skala konsumsi rumah tangga) dari pengalaman saya malah lebih dari cukup karena hasilnya lebih banyak dari pada menanam cabe yang mengunakan media tanah.

Cara Mudah Menanam Cabe Hidroponik Dalam Pot

Memang menanam cabe secara hidroponik perlu perhatian ekstra karena kita harus rutin mengontrol kadar air nutrisi secara teratur kalau kurang di tambah, kurang di tambah, kurang di tambah begitu seterusnya hingga umur cabe tersebut tidak produktif lagi.

Berbeda dengan menanam cabe dengan media tanah yang mana akar cabe bisa menyerap makanan dari sekitar lingkungan cabe tersebut sehingga kita tidak terlalu repot mengurusnya. Karena makanan yang  tersedia di alam bisa di katakan sepanjang waktu tanpa batas, namun tergantung jenis tanah juga ada yang subur dan ada juga yang tidak subur.

Berikut Langkah Cara Mudah Menanam Cabe Hidroponik Dalam Pot :
  • Siapkan wadah media tanam bisa ember bekas, kaleng bekas cat, dll
  • Siapkan serabut kepala kemudian keringkan lalu hancurkan hingga berukuran kecil
  • Siapkan serbuk gergaji atau sekam bakar atau media tanam lainnya sebagai tambahan
  • Siapkan kerikil kecil guna memperkokoh tanaman cabe hidroponik

Cara Mudah Menanam Cabe Hidroponik Dalam Pot :
  • Pertama-tama semai terlebih dahulu biji cabe hingga tumbuh berdaun minimal 2
  • Masukkan sabut kelapa yang sudah kecil tadi ke bagian bawah media tanam
  • Selanjutnya isi di atas dengan serbuk gergaji, sabut kepala dan kerikil secara merata
  • Lapisan ketiga isi dengan serbuk kelapa
  • Lapisan paling akhir isi dengan kerikil untuk mengurangi penguapan
  • Siram media tanam dengan air campuran pupuk kompos yang sudah di fermentasi
  • Lalu biarkan selama kurang lebih 3 jam, setelah itu baru tanam bibit cabe yang sudah berdaun 2 tadi, sampai di sini sudah selesai cara tersulitnya tinggal kegiatan mengontrol kadar air dan pemupukan.

Demikianlah langkah beserta cara mudah menanam cabe hidroponik dalam pot yang dapat saya sampaikan untuk pembahasan kali ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

TAMBAHAN : Untuk mendapatkan hasil panen cabe yang berlimpah yang harus anda memperhatikan ialah kadar air dan juga pemupukan, anda bisa juga menggunakan nutrisi AB Mix khusus untuk cabe untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Jangan lupa berbagi ke tetangga sekitar hasil dari cabe hidroponik anda, karena berbagi itu indah. Mendatangkan kebahagiaan juga berkah untuk anda.

Cara menanam cabe hidroponik dalam pot jika dalam jumlah banyak sangat cocok diterapkan dengan sistem fertigasi namun untuk mengaplikasikan sistem fertigasi anda harus mengeluarkan dana lebih. Perlu adanya wadah besar untuk menampung nutrisi AB Mix, mesin penyalur air, perakitan dan juga pipa-pipa.

Untuk pembahasan masalah cara menanam cabe hidroponik fertigasi akan saya tulis di postingan berikutnya. Selamat mencoba dan salam sukses hidro.

Komentar